PENGEMBANGAN DIGESTER BIOGAS BERBAHAN BAKU ECENG GONDOK

Authors

  • Rian Aditya Kombuno
  • Herdy Liow
  • Denny. D. Maukar

Keywords:

Digester Berpengaduk, Digester Biogas, Eceng Gondok, Fermentasi

Abstract

Eceng gondok (Eichhornia crassipes) adalah salah satu jenis tumbuhan air yang mengapung. Eceng gondok memiliki kecepatan tumbuh yang tinggi sehingga tumbuhan ini dianggap sebagai gulma yang dapat merusak lingkungan perairan. Seiring berkembangnya pengetahuan dan teknologi masa kini, Eceng Gondok saat ini dapat dijadikan sebagai bahan baku yang bisa menghasilkan energi alternatif pengganti bahan bakar dikarenakan memiliki kandungan 43% hemiselulosa dan selulosa sebesar 17%. Hemiselulosa akan dihidrolisis menjadi glukosa oleh bakteri melalui proses anaerobic digestion, yang akan menghasilkan gas metan (CH4) dan karbondioksida (CO2) sebagai biogas yang bisa menghasilkan api. Pada penelitian ini yang diamati yaitu pengaruh pengaduk terhadap kecepatan fermentasi biogas, digester yang digunakan untuk penelitian ini memiliki panjang 89 cm dan memiliki jari-jari 30 cm, memiliki volume sebesar 200 liter dan didalam digester dilengkapi dengan pengaduk. penelitian ini dilaksanakan di workshop Fakultas Teknik Universitas Negeri Manado berlokasi di Desa Tondano, Kabupaten Minahasa, Provinsi Sulawesi Utara. Untuk mengukur tekanan biogas pada penelitian ini memakai manometer. Hasil penelitian menunjukan dengan adanya pengaduk, waktu fermentasi lebih cepat dibandingkan yang tidak menggunakan pengaduk. Dalam penelitian yang dilakukan oleh peneliti sebelumnya waktu fermentasi biogas selama 12 hari sebelum menghasilkan biogas sedangkan yang menggunakan pengaduk pada hari ke 7 sudah menghasilkan biogas. Jadi, dengan adanya pengaduk waktu fermentasi biogas dapat dipersingkat yang dari 12 hari menjadi 7 hari. Dengan demikian digester biogas berbahan baku eceng gondok dapat di optimalkan dengan menambahkan pengaduk

Author Biographies

Rian Aditya Kombuno

Program Studi Teknik Mesin, Universitas Negeri Manado, Indonesia

Herdy Liow

Program Studi Teknik Mesin, Universitas Negeri Manado, Indonesia

References

Apriandi, N., Kusuma, I. W., & Widiyarta, I. M. (2017). Pemurnian Biogas Terhadap Gas Pengotor Karbondioksida (CO2) Dengan Teknik Absorbsi Kolom Manometer (Manometry Column). Logic: Jurnal Rancang Bangun Dan Teknologi, 13(1), 55.

Direktorat Pengolahan Hasil Pertanian, Ditjen Pengolahan dan Pemasaran Hasil Pertanian, Departemen Pertanian. 2006. Program Bio Energi Pedesaan : Biogas Skala RumahTangga. Jakarta.

Fikri, Adrianto Ahmad, And Sri Rezeki "Pengaruh Perbandingan Eceng Gondok Dengan Air Terhadap Penyisihan COD Dan Padatan Pada Produksi Biohidrogen Secara Fermentasi Anaerob Batch Tahap Asidogenesis." Jurnal Jom Fteknik II, No. 2 (2015): 1-10.

Faturahman, E. (2021). Peningkatan Kualitas Biogas Melalui Proses Pemurnian Dengan Metode Adsorpsi (Doctoral dissertation, Politeknik Negeri Jember).

Hajirun, H. (2018). Perancangan Alat Biogas Dari Eceng Gondok. Roda Gigi: Jurnal Teknik Mesin, 1(1).

Hertamawati, R. T., Destarianto, P., Anita Mukhlisoh, N., & Dody Lesmana, I. P. (2020). Instalasi Biogas.

Hanafi, H., & ISLAMICA, S. (2017). Konsep penelitian R&D dalam bidang pendidikan. Banten: UIN Sultan Maulana Hassanuddin Banten.

Irawan, D., & Khudori, A. (2015). Pengaruh Suhu Anaerobik Terhadap Hasil Biogas Menggunakan Bahan Baku Limbah Kolam Ikan Gurame. TURBO [Jurnal Teknik Mesin], 4(1).

Irawan, D., & Ridhuan, K. (2017). Pengaruh temperatur mesofilik terhadap laju aliran biogas dan uji nyala api menggunakan bahan baku limbah kolam ikan gurame. Turbo: Jurnal Program Studi Teknik Mesin, 5(2).

Ilham, J., Ridwan, W., & Harun, E. H. (2017). Pengembangan Dan Uji Kinerja Reaktor Biogas Tipe Fixed Dome Multi Input. Jurnal Teknik: Media Pengembangan Ilmu Dan Aplikasi Teknik, 16(2), 25-28.

Jati, P. T. (2015). Efisiensi Proses Pembentukan Biogas Terhadap Penambahan Effectivitas Microorganisme 4 Dengan Bahan Baku Kotoran Sapi Dan Sekam Padi Menggunakan Alat Biodigester (Efficiency Of Process Biogas Formation Against Effectiveness Microorganism 4 With The Addition Of Raw Cow Manure And Rice Husk Using Equipment Biodigester) (Doctoral Dissertation, Undip).

Kusumawati, E., & Nur, D. N. (2015, November). Peningkatan Kualitas Biogas Melalui Proses Adsorpsi Menggunakan Zeolite Alam. In Prosiding Industrial Research Workshop and National Seminar (Vol. 6, pp. 50-54).

Muddin, S., Haslinah, A., Amran, A., & Ardiansyah, A. (2019). Pemanfaatan Eceng Gondok Sebagai Energi Alternatif Biogas. ILTEK: Jurnal Teknologi, 14(2), 2063-2066.

Maulana, E., Rahmalina, D., Fadillah, M. I., La Ode, M. F., Harahap, S., & Suwandi, A. (2018, December). Desain Reaktor Biodigester Untuk Pembangkit Listrik Kapasitas 0,6 MW. In Prosiding Seminar Rekayasa Teknologi (Semrestek) (Pp. 64-69).

Muhammad, F. R. (2016). Prototype Alat Biogas Berbahan Baku Kotoran Sapi Dan Eceng Gondok (Eichhornia Crassipes) Untuk Produksi Listrik Menggunakan Stirling Engine (Ditinjau Dari Perputaran Stirling Engine Terhadap Tegangan Listrik) (Doctoral dissertation, Politeknik Negeri Sriwijaya).

Mulyanto, S., Zulkifli, Z., & Milaningrum, E. (2018). Perbandingan sampah organik rumah tangga dengan sampah organik pasar terhadap kuantitas biogas. Jurnal Polimesin, 16(2), 43-46.

Oktavia, I., & Firmansyah, A. (2016). Pemanfaatan Teknologi Biogas Sebagai Sumber Bahan Bakar Alternatif Di Sekitar Wilayah Operasional PT. Pertamina Asset 2 Prabumulih Field. Jurnal Resolusi Konflik, CSR Dan Pemberdayaan (CARE), 1(1).

Oktoryan, A. (2020). Perancangan Dan Pembuatan Alat Pencacah Sampah Organik Untuk Pakan Ternak Dengan Dua Mata Pisau Penggerak Motor Listrik (Doctoral dissertation, 021008 Universitas Tridinanti Palembang).

Rachman, A. K. (2018). Studi Perencanaan Energi Biomassa Dari Limbah Padi Sebagai Alternatif Untuk Bahan Bakar Pembangkit Listrik Di Kota Bogor (Studi kasus di Dinas Pertanian Kota Bogor). Jurnal Online Mahasiswa (JOM) Bidang Teknik Elektro, 1(1).

Ritonga, A. M. (2020). Pemurnian Biogas Metode Adsorpsi Menggunakan Down-Up Purifier dengan Arang Aktif dan Silika Gel sebagai Adsorben. JABER: Journal of Agricultural and Biosystem Engineering Research, 1(1), 72-82.

Roni, K. A., Herawati, N., & Anggraini, S. A. Pembuatan Biogas Dari Limbah Campuran Eceng Gondok Dan Kotoran Sapi Dengan Proses Hidrolisis Asam Sulfat.

Syafi'i, I. M. (2021). Rancang Bangun Reaktor Biogas Tipe Batch Dengan Bahan Baku Kotoran Sapi Dan Limbah Organik. Traksi, 21(1), 76-91.

Sarwono, E., Subekti, F., & Widarti, B. N. (2018). Pengaruh variasi campuran eceng gondok (eichhornia crassipes) dan isi rumen sapi terhadap produksi biogas. Journal of Environmental Technology, 2(1).

Saptaji, K., Fikri, M. R., Hadisujoto, I. B. S., & Harjon, A. (2021). Sosialisasi Pemanfaatan Sampah Organik Rumah Tangga Untuk Biogas Dan Pemasangan Biodigester. Jurnal Pengabdian Masyarakat Teknik, 4(1), 11-18.

Siregar, M. R. (2020). Penyisihan CO2 dalam Biogas dengan Proses Adsorpsi Berbasis Zeolit Alam untuk Peningkatan Kualitas Biogas.

Saputri, H. A. (2015). Pengaruh Persentase Volume Starter Dan Waktu Fermentasi Pada POME Terhadap Kuantitas Biogas Menggunakan Digester Balok Sistem Batch (Doctoral dissertation, Politeknik Negeri Sriwijaya)

Suhariyanto, M., Fathoni, I., Noor, R. H., & Mursid, M. (2021). STUDI PEMANFAATAN RANCANG BANGUN ALAT FERMENTASI BIOGAS ECENG GONDOK SEBAGAI PENGOPTIMALAN PRODUKSI ENERGI ALTERNATIF. Jurnal AMORI, 2, 1..

Usman, U., Hasan, H., Kaharm, M. A., & Elihami, E. (2021). Pemanfaatan Kotoran Ternak sebagai Bahan Pembuatan Biogas. Maspul Journal Of Community Empowerment, 3(1), 13-20.

Yusmiati, Y., & Singgih, B. (2018). Teknologi Produksi Biogas dari Limbah Ternak untuk Memenuhi Kebutuhan Energi Rumah Tangga. Inovasi Pembangunan: Jurnal Kelitbangan, 6(01), 39-48.

Yulistiani, F., Permanasari, A. R., Ridwan, I., Nurhasanah, A., & Warda, S. (2017, July). Analisis Pengaruh Pre-Treatment Eceng Gondok Sebagai Bahan Baku Pembuatan Biogas. In Prosiding Industrial Research Workshop And National Seminar (Vol. 8, Pp. 35-41).

Moningkey, G. S., Andaki, J. A., Dien, C. R., Jusuf, N., Rarung, L. K., & Moningkey, R. D. (2021). Evaluasi Pengendalian Eceng Gondok (Eichorniacrassipes) Di Danau Tondano Kabupaten Minahasa Dalam Masa Pandemi Covid-19. AKULTURASI: Jurnal Ilmiah Agrobisnis Perikanan, 9(1), 65-77.

Downloads

Published

2024-07-02