PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPS PADA SISWA KELAS V SD GMIM 3 WOLOAN
Main Article Content
Abstract
Masalah penelitian tindakan kelas ini adalah rendahnya hasil belajar siswa pada pembelajaran IPS di kelas V SD GMIM 3 Woloan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil belajar pembelajaran IPS di Sekolah Dasar, khususnya pada materi tentang persebaran Sumber Daya Alam di lingkungan setempat dengan menggunakan Model Pembelajaran Berbasis Masalah menciptakan suasanan belajar siswa yang bermutu. Model Pembelajaran Berbasis Masalah (PBL), merupakan salah satu model pembelajaran inovatif yang dapat memberikan kondisi belajar aktif kepada siswa. PBL adalah suatu model pembelajaran yang melibatkan siswa untuk memecahkan suatu masalah melalui tahap-tahap metode ilmiah sehingga siswa dapat mempelajari pengetahuan yang berhubungan dengan masalah tersebut dan sekaligus memiliki keterampilan untuk memecahkan masalah. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas V SD GMIM 3 Woloan sebanyak 14 siswa dan model penelitian yang digunakan dalam penelitian ini Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang mengacu pada model Penelitian Tindakan Kelas yang dikemukakan oleh Kemmis dan Mc.Taggart (Ridwan, Wendhie,Hodriani.2020:31) yang terdiri dari empat tahapan yaitu: 1) Perencanaan, 2) Pelaksanaan Tindakan, 3) Observasi, 4) Refleksi. Penelitian ini dilakukan dalam dua siklus, dimana masing-masing siklus diakhiri dengan evaluasi untuk mengetahui hasil belajar serta pemahaman siswa terhadap materi yang telah diberikan. Hasil belajar pada setiap siklus, dimana siklus I ketuntasan belajar belum tercapai karena secara klasikal hanya mencapai 64,28%. Untuk itu proses pembelajaran diperbaiki lagi dan dilakukan pada siklus II dan secara klasikal hasil belajar mencapai 92,85%. Dari hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa dengan menggunakan Model Pembelajaran Berbasis Masalah dapat Meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPS di kelas V SD GMIM 3 Woloan.