PERANCANGAN MEDIA PEMBELAJARAN PRAKTIKUM BERBASIS VIRTUAL SISTEM TRANSMISI MANUAL DI SMK NEGERI 1 TOMOHON
DOI:
https://doi.org/10.53682/gj.v3i1.2288Keywords:
Praktikum Virtual, Sistem Transmisi Manual, R&D (Research & Development).Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk merancang media pembelajaran praktikum berbasis virtual pada mata pelajaran pemeliharaan sasis dan pemindah tenaga khususnya materi sistem transmisi manual dikelas XI teknik kendaraan ringan. Media pembelajaran ini diharapkan menjadi layak dan memudahkan siswa melakukan praktikum transmisi di era pandemi covid-19. Penelitian yang dilakukan merupakan jenis penelitian dan pengembangan atau Research and Development (R&D) menggunakan metode Borg & Gall yang terdiri dari 8 metode (1). potensi dan masalah (2). pengumpulan data (3). desain produk (4). validasi desain (5). revisi desain (6). uji coba produk (7). revisi produk (8). pemakaian produk. Hasil validasi perancangan media pembelajaran menunjukan bukti dari hasil dua ahli media yang menilai produk yang pertama mendapatkan 83,75% dan yang ke dua 80% serta ahli materi 84,70% dan angket siswa 93,5%. Maka dapat disimpukan bahwa media pembelajaran yang dirancang layak digunakan untuk pembelajaran praktikum siswa.