Meningkatkan Kemampuan Sosial Emosional Anak Melalui Metode Bermain Kooperatif Jump And Match The Egg Di Kelompok B TK Katolik Santa Theresia Tomohon
Indonesia
Keywords:
sosial emosional, bermain kooperatif, jump and match the eggAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan sosial emosional anak melalui metode bermain kooperatif jump and match the egg di TK Katolik Santa Theresia Tomohon. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas. Berdasarkan pengamatan yang telah dilakukan oleh peneliti di TK Katolik Santa Theresia Tomohon, di kelompok B. Peneliti menemukan beberapa anak masih kurang kemampuan sosial emosional dengan anak yang lain. Salah satu penyebab rendahnya kemampuan sosial emosional anak kerena proses pembelajaran didalam kelas yang masih monoton, kurangnya kemampuan anak dalam melakukan kegiatan bermain bersama dengan temannya dalam kegiatan di dalam kelas, dan kegiatan ini juga sangat jarang dilakukan oleh guru sehingga anak kurang aktif dalam proses belajar secara langsung Penelitian ini dilaksanakan melalui II siklus dengan model penelitian tindakan kelas yang mengacu pada model Kemmis dan Mc. Taggart yang terdiri dari empat tahap yaitu: 1. Perencanaan, 2. Pelaksanaan, 3. Observasi, 4. Refleksi. Subjek penelitian yaitu siswa di TK Katolik Santa Theresia Tomohon dengan jumlah 6 anak. Objek penelitian adalah kemampuan sosial emosional. Pengumpulan data dilakukan berulang-ulang dalam upaya menignkatkan kemampuan sosial emosional pada anak. Hasil penelitian menunjukkan adanya perubahan yang baik pada siklus I yaitu hasil yang diperoleh mencapai 16,67%, sedangkan pada siklus II hasil yang diperoleh siswa sudah meningkat mencapai 100%. Dari hasil yang diperoleh berarti tujuan penelitian ini telah berhasil. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan, maka dapat disimpulkan bahwa melalui metode bermain kooperatif jump and match the egg dapat meningkatkan kemampuan sosial emosional dan dapat meningkatkan hasil belajar siswa.