PENERAPAN METODE DEMONSTRASI UNTUK MENINGKATKAN KEMANDIRIAN PADA ANAK KELOMPOK A TK GMIM BETESDA PERKAMIL MANADO
Keywords:
Metode demonstrasi, kemandirian anakAbstract
Penelitian ini berdasar terhadap pengamatan pada anak kelompok A TK GMIM Betesda Perkamil Manado yang berjumlah 12 anak. Dimana didapati 7 anak yang belum mampu mandiri sesuai perkembangannya. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan penerapan metode demonstrasi untuk meningkatkan kemandirian pada anak kelompok A TK GMIM Betesda Perkamil Manado. Metode penelitian kelas ini menggunakan model Kemmis dan Mc Taggart dikutip dalam Zainal Aqib (2006) terdiri dari dua siklus denngan empat tahap yaitu: perencanaan, pelaksanaan, observasi, refleksi. Hasil pada siklus I dan II didapat dari pelaksanaan tindakan kegiatan kemandirian memakai kaos kaki, sepatu dan baju seragam sendiri. Hasil pada siklus I 75% siklus II 91%, berdasarkan hasil penelitian siklus II maka kemandirian anak dalam memakai kaos kaki, sepatu dan baju seragam sendiri telah berhasil dilaksanakan. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan, penerapan metode demonstrasi terbukti dapat meningkatkan kemandirian pada anak kelompok A TK GMIM Betesda Perkamil Manado.