HUBUNGAN DAYA LEDAK OTOT TUNGKAI DENGAN LOMPATAN PADA PERMAINAN BOLA VOLI PUTRA SMA NEGERI I TONDANO
DOI:
https://doi.org/10.53682/jo.v3i2.5549Keywords:
Daya Ledak, Otot tungka, lompatanAbstract
Bagaimanakah Hubungan daya ledak otot tungkai dengan lompatan pada permainan bola voli putra SMA Negeri I Tondano. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : Apakah ada hubungan daya ledak otot tungkai dengan lompatan pada permainan bola voli putra SMA Negeri I Tondano.
Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian korelasi yang bertujuan untuk mencari hubungan dan membuktikan hipotesis hubungan dua variable. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah pemain bola voli putra SMA Negeri I Tondano yang berjumlah 30 orang, teknik pengambilan sampel menggunakan teknik total sampling. Instrumen yang digunakan untuk daya ledak otot adalah Standing Broad Jump dan untuk mengukur lompatan adalah adalah vertical jump.
Berdasarkan hasil penelitian diperoleh signifikansi 0,031 kurang dari taraf signifikan ( ) = 0,05 , maka H0 ditolak. Artinya ada Hubungan yang signifikan Antara daya ledak otot tungkai dengan lompatan pemain bola voli Putra SMA Negeri 1 Tondano
Kesimpulan hasil penelitian adalah ada Hubungan yang signifikan daya ledak otot tungkai dengan lompatan pemain bola voli putra SMA Negeri 1 Tondano.