Pengaruh Pembelajaran Kooperatif Tipe Numbered Head Together (NHT) Berbantuan E-learning Terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas X IPA SMA Negeri 3 Tondano Pada Materi Virus

Authors

  • Axel GF Wuwungan Universitas Negeri Manado
  • Jefry Jack Mamangkey Universitas Negeri Manado
  • Mariana Rengkuan Universitas Negeri Manado

Keywords:

NHT, hasil belajar, virus, e-learning

Abstract

ABSTRAK

Situasi belajar yang efektif dapat terjadi bila pendidik memiliki keterampilan yang baik dalam mengajar dan mendidik, memiliki fasilitas sarana maupun prasarana yang mendukung, dan peserta didik yang memiliki motivasi tinggi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pembelajaran kooperatif tipe NHT berbantuan e-learning terhadap hasil belajar. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah eksperimen murni, sampel diambil dari 2 kelas homogen yang dipilih secara acak dengan 26 siswa dari masing – masing kelas. Hasil penelitian menunjukkan rata-rata hasil belajar pada kelas kontrol sebesar 77,4 sedangkan pada kelas eksperimen sebesar 82,4. Pembelajaran NHT berpengaruh terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran biologi materi virus.

Kata kunci : NHT, hasil belajar, virus, e-learning

 

ABSTRACT

Effective learning situations can occur when educators have good skills in teaching and educating, have facilities and infrastructure that support, and students who have high motivation. The purpose of this study is to find out the influence of cooperative learning type NHT assisted by e-learning on student learning outcomes. The method used in this study was pure experimentation, samples were taken from 2 homogeneous classes randomly selected with 26 students from each class. The results showed that the average learning outcomes in the control class was 77.4 while in the experimental class it was 82.4. Cooperative Learning Type NHT E-learning Assisted has an effect on students learning outcomes in biology subjects on virus topic.

Keywords: NHT, learning outcomes, virus, e-learning

Downloads

Published

2021-08-19