Analisis Gaya Belajar VAK (Visual, Auditorial, Kinestetik) Siswa Kelas XI IPA Pada Mata Pelajaran IPA Biologi di SMA Negeri 3 Bitung
Keywords:
Gaya belajar, visual, auditorial, kinestetikAbstract
Cara pembelajaran yang terpusat pada guru dan bukan terpusat pada siswa sehingga siswa kurang fokus pada saat pembelajaran berlangsung. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gaya belajar VAK (visual, auditorial, kinestetik) dan gaya belajar dominan siswa kelas XI IPA pada pembelajaran Biologi SMA Negeri 3 Bitung. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI IPA yang terdiri dari 25 siswa sedangkan objek penelitian ini adalah SMA Negeri 3 Bitung. Hasil penelitian menunjukkan bahwa gaya belajar yang paling banyak dimiliki siswa kelas XI IPA SMA Negeri 3 Bitung khususnya pada subindikator gaya belajar visual memiliki persentase 64% dengan kriteria gaya belajar tinggi, auditorial memiliki persentase 16% dengan kriteria gaya belajar rendah dan kinestetik memiliki persentase 20% dengan kriteria gaya belajar rendah. Gaya belajar siswa kelas XI IPA SMA Negeri 3 Bitung didominasi oleh gaya belajar visual.