Perbandingan Hasil Belajar Siswa pada Materi Himpunan Menggunakan Problem Posing dengan Model Direct Instruction
DOI:
https://doi.org/10.53682/marisekola.v4i1.1304Keywords:
Model Pembelajaran Problem Posing, Himpunan,, Hasil BelajarAbstract
Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui perbandingan hasil belajar siswa pada materi himpunan menggunakan model pembelajaran Problem Posing dengan hasil belajar siswa pada materi himpunan menggunakan model Direct Instruction. Jenis penelitian yang digunakan adalah jenis Quasi Eksperimen dengan model rancangan Control Group Only Post Test Design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VII SMP Negeri 1 Remboken Kabupaten Minahasa dan sampel diambil secara Total Sampling yaitu kelas VIII-C sebagai kelas kontrol dan VII-D sebagai kelas eksperimen. Data hasil penelitian dianalisis dengan menggunakan uji-t dan menunjukkan bahwa nilai = 15,90844901 = 2,02439 dengan taraf nyata 0,05 yang berarti tolak dan terima . Dengan demikian, rata-rata hasil belajar siswa yang diajarkan menggunakan model pembelajaran Problem Possing lebih baik dibandingkan dengan hasil belajar siswa yang diajarkan menggunakan model Direct Instruction.