ANALISIS LENDUTAN KUDA-KUDA BAJA WF 250 X 125 AULA GEDUNG KULIAH TRAINING CENTER UNIVERSITAS NEGERI MANADO
Keywords:
metode unit load, metode castigliano, profil baja WFAbstract
Analisis lendutan pada suatu struktur bangunan dilakukan untuk mendapat batas izin yang aman dalam setiap perencanaan. Terutama untuk bangunan dengan bentangan yang cukup panjang. Gedung kuliah aula Training Center Universitas Negeri Manado menjadi salah satunya, dimana struktur atap gedung memiliki bentangan dengan panjang 24 meter perlu dilakukan analisis mengingat bentangan yang cukup panjang. Analisis yang dilakukan dalam skripsi ini dibatasi yaitu gaya-gaya pada batang dianalisa menggunakan metode titik kumpul. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui besar lendutan yang terjadi pada rangka atap dengan baja profil WF 250 x 125 x 6 x 9 dengan menggunakan metode unit load dan metode castigliano serta mengetahui kemampuan batang profil memikul beban yang diizinkan sesuai dengan SNI 03-1729-2015. Dari hasil analisis yang diperoleh dengan bentangan panjang 24 meter maka kekuatan lentur nominal profil kuda-kuda baja WF 250 x 125 x 6 x 9 adalah sebesar Mn = 4781963, 2596 kg.