Pengembangan Aplikasi Mobile Learning Berbasis Android pada Materi Persamaan Linear Satu Variabel

Authors

  • Gratia I. Lintjewas Universitas Negeri Manado
  • Sylvia J.A. Sumarauw Universitas Negeri Manado
  • Rosiah J. Pulukadang Universitas Negeri Manado

DOI:

https://doi.org/10.53682/marisekola.v3i1.2491

Keywords:

Aplikasi Mobile Learning, Model ADDIE, Efektifitas Pembelajaran

Abstract

Penelitian pengembangan ini bertujuan untuk menghasilkan media pembelajaran Mobile Learning berbasis Android yang layak digunakan untuk menunjang pembelajaran matematika pada materi persamaan linear satu variabel. Selain itu penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kelayakan dan efektif aplikasi Mobile Learning berbasis Android  pada siswa kelas VII SMP Negeri 1 Sonder. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan (R&D) dengan model ADDIE (analysis, design, development, implementation, dan evaluation). Analysis merupakan tahap untuk menganalisis kebutuhan dan masalah dalam pembelajaran. Tahap Design merupakan tahap perancangan produk. Development merupakan tahap pembuatan produk aplikasi dan validasi. Implementation merupakan tahap uji coba produk kepada responden. Evaluasi merupakan tahap untuk mengetahui hasil penilaian responden terhadap kelayakan aplikasi. Penelitian ini layak digunakan sebagai aplikasi penunjang pembelajaran matematika dengan presentase kelayakan sebesar 85,46%. Aplikasi mobile learning ini juga dikatakan efektif dilihat dari hasil post-test kelas eksperimen yang menggunakan aplikasi mobile learning lebih tinggi dibanding kelas kontrol yang tidak menggunakan aplikasi mobile learning.

Downloads

Published

2022-04-30

Issue

Section

Articles