Pengembangan Media Pembelajaran Biologi Digital E-Book Pada Materi Hewan Invertebrata SMA

Authors

  • Anatasya G Sumakno Universitas Negeri Manado
  • Tommy Palapa Universitas Negeri Manado
  • Mariana Rengkuan Universitas Negeri Manado

Keywords:

Pengembangan, media pembelajaran, e-book, invertebrata

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan Research and Development (R&D) yang bertujuan untuk mengembangkan dan menguji kelayakan media pembelajaran e-book invertebrata yang dapat diakses melalui barcode/link yang dikembangkan menggunakan empat langkah pokok pengembangan media pembelajaran yakni: 1). Tahap persiapan; 2). Tahap perancangan; 3. Tahap implementasi; dan 4. Uji coba. Hasil penilaian terhadap media pembelajaran yang dinilai oleh ahli materi mendapatkan persentase kelayakan 90% sangat tinggi dan layak, oleh ahli media pembelajaran 83% tinggi dan layak, dan persentase penilaian kelayakan media oleh guru mata pelajaran Biologi di SMA mendapatkan penilaian 100% sangat tinggi dan layak serta penilaian media oleh kelompok kecil siswa di SMA Negeri 1 Amurang mendapatkan rata-rata persentase media e-book layak digunakan sebagai media pembelajaran biologi dengan persentase 87.3% sangat tinggi dan 12.7% tinggi.

Downloads

Published

2022-04-08

Issue

Section

Articles