PENINGKATAN KEMAMPUAN MENEMUKAN IDE POKOK PARAGRAF DALAM PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA DENGAN MENGGUNAKAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING SISWA KELAS V SD GMIM I WOLOAN

Main Article Content

Claudya G. N. Sumayow
Widdy H. F. Rorimpandey
Mayske R. Liando

Abstract

Berdasarkan hasil penelitian yang dilaksanakan di SD GMIM I Woloan khususnya kelas V yang berjumlah 20 siswa mengalami kesulitan dalam menemukan ide pokok paragraf. Tujuan penelitian untuk meningkatkan kemampuan menemukan ide pokok paragraf dalam pembelajaran bahasa indonesia bagi siswa kelas V SD GMIM I Woloan. Problem Based Learning (PBL) adalah salah satu model pembelajaran yang berpusat pada peserta didik tersebut dengan berbagai masalah yang dihadapi dalam kehidupannya. Penelitian ini menggunakan metode penelitian tindakan kelas (PTK), dengan 4 tahap yaitu: perencanaan, pelaksanaan tindakan, pengamatan, refleksi yang diterapkan dalam II siklus. Hasil pada siklus I diperoleh hasil belajar siswa 66,5% dari jumlah siswa 20 orang 9 orang yang berhasil menerima materi dengan baik dan 11 orang siswa yang tidak berhasil. Setelah memperbaiki kekurangan-kekurangan pada siklus I maka penelitian pada siklus II memperoleh hasil belajar dengan presentasi 95,5% atau dapat dikatakan berhasil. Dari jumlah 20 siswa 11 orangmemperoleh nilai 100 sedangkan 9 orang memperoleh nilai 90. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan maka dapat disimpulkan bahwa: penerapan model pembelajaran Problem Based Learning dapat meningkatkan kemampuan menemukan ide pokok paragraf dalam pembelajaran bahasa indonesia di kelas V SD GMIM I Woloan dengan capaian siklus I sebesar 66,5% dan siklus II sebesar 95,5%.

Article Details

Section
Articles

Most read articles by the same author(s)

1 2 3 > >>