Persyaratan Pemasukan Artikel

2023-12-10

Kepada para penulis yang telah dan akan mengirimkan artikel ke jurnal kami, kami menginformasikan bahwa ada beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum artikel Anda dapat diproses lebih lanjut. Artikel yang tidak memenuhi kriteria berikut akan dikembalikan kepada penulis untuk diperbaiki:

  • Artikel harus sesuai dengan template yang telah disediakan oleh jurnal kami. Anda dapat mengunduh template tersebut di situs web jurnal.
  • Artikel yang dikirim berbentuk file WORD (file PDF atau hasil convert PDF langsung kami tolak).
  • Artikel harus melengkapi informasi metadata yang diminta oleh jurnal kami, seperti nama penulis, afiliasi, email, judul, abstrak, kata kunci, dan referensi.
  • Artikel harus memiliki tingkat kemiripan (similarity check) kurang dari 25% dengan sumber lain. Jurnal kami menggunakan Turnitin untuk melakukan similarity check.
  • Artikel harus memiliki minimal 13 daftar pustaka yang bersumber dari jurnal yang relevan dan Daftar pustaka dapat mencantumkan DOI (Digital Object Identifier) jika tersedia.
  • Artikel harus menggunakan Mendeley sebagai aplikasi manajemen referensi. Anda dapat mengunduh dan mempelajari cara menggunakan Mendeley di situs web resmi Mendeley.
  • Penulis harus melaksanakan rekomendasi perbaikan yang diberikan oleh editor atau reviewer dalam waktu satu (1) bulan sejak diberlakukan. Jika tidak, artikel akan dianggap ditarik oleh penulis.
  • Penulis hanya diberikan kesempatan maksimal dua (2) kali perbaikan sebelum direview. Jika setelah dua (2) kali perbaikan artikel masih tidak memenuhi kriteria, maka artikel akan ditolak oleh pengelola jurnal.

Demikian pengumuman ini kami sampaikan. Kami berharap para penulis dapat memperhatikan hal-hal di atas agar proses penerbitan artikel dapat berjalan lancar. Terima kasih atas perhatian dan kerjasamanya.

 

Editor