IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN BLENDED LEARNING DI KELAS IV SD GMIM 3 TOMOHON PADA MASA PANDEMI COVID-19

Main Article Content

Winda R. Woia
Hetty J. Tumurang
Kartina Siwi

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan implementasi model pembelajaran blended learning di kelas IV. Penelitian ini dilaksanakan di SD GMIM III Tomohon pada November 2021. Metode penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Data dalam penelitian ini berupa deskripsi yang diperoleh melalui metode wawancara dan observasi sebagai data utama dan dokumentasi sebagai data penunjang. Dengan subjek penelitian kepala sekolah, guru kelas IV dan perwakilan siswa kelas IV SD GMIM III Tomohon. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi model pembelajaran blended learning di kelas IV pada masa pandemi covid-19 sudah terlaksana dimulai dari perencanaan pembelajaran yang disusun oleh guru seperti perangkat pembelajaran, mengatur jadwal pembelajaran antara tatap muka dan online, dan bahan ajar untuk pembelajaran blended learning. Pelaksanaan pembelajaran sesuai dengan sintaks blended learning yaitu seeking of information, acquisition of information dan shyntesizing of knowledge yang dilakukan baik pada pembelajaran online maupun tatap muka. Penilaian pembelajaran blended learning meliputi penilaian sikap, pengetahuan dan keterampilan yang diamati pada pembelajaran online dan tatap muka dengan cara-cara tertentu. Kesimpulan yang didapat dari penelitian ini bahwa implementasi model blended learning di kelas IV dapat dilihat melalui kegiatan perencanaan bahwa guru sudah menyiapkan perangkat pembelajaran, jadwal dan bahan ajar. Pada kegiatan pelaksanaan sudah sesuai dengan sintaks blended learning.

Article Details

Section
Articles

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>